SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Selama dua hari berturut-turut, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) melaksanakan dua kegiatan sekaligus.
Yakni Sosialisasi Akreditasi Perpustakaan 2023. Kegiatan digelar selama dua hari di Hotel Rattan Inn Banjarmasin, Rabu hari ini hingga besok, 15-16 Februari 2023.
Kemudian dilanjutkan dengan Sosialisasi dan Pelatihan Layanan Perpustakaan Disabilitas di Aula Dispersip Kalsel, pada Kamis (16/02/2023) pagi, sekitar pukul 09.30 WITA.
Menurut Kepala Dispersip Kalsel Hj Nurliani, sosialiasi akreditasi tersebut bertujuan untuk memberi pengenalan dan pemahaman kepada peserta tentang proses dan mekanisme akreditasi perpustakaan.
“Dengan pemahaman ini diharapkan dapat memperlancar dan mengefektifkan proses akreditasi sebuah perpustakaan yang ada di Kalsel,” ujarnya.
Tak hanya itu, juga untuk meningkatkan menjadi berstandar Nasional Perpustakaan (SNP), seperti standar koleksi, sarana dan prasarana, pelayanan, tenaga perpustakaan, penyelenggaraan pengelolaan perpustakaan.
Ia menuturkan, sasaran akreditasi ini para pustakawan/pengelola perpustakaan sekolah SD,SMP, dan SMA/sederajat, juga perpustakaan khusus se Kalsel.
Sedangkan, kata dia, untuk sosialiasi pelayanan disabilitas perpusatakaan karena Dispersip Kalsel sudah memiliki perpustakaan disabilitas.
“Maksudnya bahwa kami sudah mulai operasional perpustakaan disabilitas, sasaran kegiatan para penyandang adalah perwakilan disabilitas, perwakilan Kadispersip Kab/Kota, pegiat litetasi,” tuturnya.
Ia berharap, dua kegiatan sosialiasi ini bisa memberikan manfaat untuk meningkatkan upaya peningkatan literasi di Banua.
“Semoga kegiatan berjalan lancar dan sesuai dengan yang diharapkan,” tukasnya. (sdy/smr)