SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Calon Walikota Banjarmasin nomor urut 2 Muhammad Yamin menyalurkan hak suaranya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 018 Komplek Hidayatullah, Kelurahan Teluk Dalam, Kecamatan Banjarmasin Tengah, Rabu (27/11/2024) sekitar pukul 08.00 Wita.
Berdasarkan mantan Wakil Ketua DPRD Banjarmasin inidatang ke TPS didampingi istri dan ibu mengenakan pakaian nuansa biru.
H Muhammad Yamin bersyukur sudah menemukan pilihan untuk lima tahun kedepan. Baik itu Gubernur dan Wakil Gubernur Kalsel serta Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin
HM Yamin sebelum berangkat ke TPS menyempatkan ziarah ke makam bapak dan sungkem sama ibu.
“Mudah-mudahan pemilihan kepala daerah bisa berjalan dengan lancar, damai dan pula, boleh beda pilihan tapi kita semua tetap bersaudara. Karena disini kita hadir sebagai pemimpin yaitu pelayan masyarakat,” jelasnya.
Ia melanjutkan, yang pasti ketika hasil telah keluar itu sudah menjadi keputusan masyarakat Banjarmasin.
“Apapun hasilnya nanti harus tunduk, patuh dan semua bisa menerima. Kalau, terkait nanti dua putaran bila memang tidak mencukupi 50 + 1 yang memilih,” ujarnya.
Sementara itu, Anggota KPPS Muhammad Fahriza mengatakan, Daftar Pemilih Tetap (DPT) sekitar 552 pemilih.
“Kebijakannya nanti, karena domisili disini dan orangnya masih di luar dihubungi lewat via telpon untuk siap datang ke TPS yang dipilih menggunakan hak suaranya,” tukasnya. (shn/smr)