SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pembangunan Puskesmas Pelambuan dan Pemurus Dalam sudah memasuki progres 70 persen.
Dan target penyelesaian pembangunan Desember mendatang.
“Insya allah bisa selesai dengan tepat waktu. Mudah-mudahan Januari 2024 bisa beroperasi ditempat baru,” kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Banjarmasin dr Tabiun Huda.
Puskesmas Pelambuan sendiri tidak hanya melayani warga di sekitar tetapi juga menampung masyarakat yang ada di Belitung Selatan, hingga sebagian tetangga di Kabupaten Barito Kuala (Batola) dan Tamban.
Sementara Puskesmas Pemurus Dalam selain melayani warga sekitar juga tetangga Kertak Hanyar dan Kabupaten Banjar.
Menurut dia, tidak bisa menolak warga dari kabupaten tetangga yang ingin berobat, karena dengan program adanya Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) harus tetap dilayani.
“Adapun anggaran pembangunan Puskesmas Pelambuan Rp 5,6 miliar. Sedangkan Puskesmas Pemurus Dalam Rp 5,3 miliar,” jelasnya.
Pun dalam pembangunan, pelayanan terhadap warga tetap diberikan selama proses pembangunan berlangsung.
“Seperti Puskesmas Pelambuan sementara kontrak di ruko di depan jalan besar dekat tempat yang ada. Kalau Puskesmas Pemurus Dalam dialihkan ke Puskesmas Pembantu (Pustu),” ucapnya.
Dia berharap, dengan hadirnya Puskesmas yang baru nanti akan dapat memberi kenyamanan dan kebermanfaatan bagi masyarakat sekitar yang ingin berobat. (shn/smr)