SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Lomba permainan tradisional oleh Kampung Bermain (Kamber) yang dibina Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi) Banjarmasin digelar untuk memeriahkan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke-77 Tahun dan Harijadi Kota Banjarmasin ke-496.
Perlombaan ini difasilitasi oleh Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin.
Berbagai macam perlombaan olahraga tradisional diselenggarakan mulai dari Badaku, Tarik Tambang, Bakiak, Balogo, Engrang dan lainnya, berlangsung di Halaman Balaikota Banjarmasin yang dibuka langsung oleh Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina, Sabtu (20/8/2022).
Perlombaan yang berlangsung satu hari ini, ada hadiah menarik kepada pemenang yang berhasil keluar menjadi juara, dengan hadiah disiapkan sebesar Rp 114 juta.
Menurut Ibnu, kegiatan ini dilaksanakan agar semua masyarakat bergembira dan juga dilaksanakan di beberapa Kecamatan.
“Adapun Kamber sendiri telah tersebar di beberapa Kelurahan yang ada di Banjarmasin sebanyak 21 Kamber yang mana keberadaannya juga turut jadi sorotan nasional,” katanya.
Karena, kata dia, memang tidak banyak Kamber di Indonesia dan di Banjarmasin jadi percontohan.
“Dari Kormi pusat pun, telah memberikan apresiasi dan juga dukungan agar Kamber terus bisa dilaksanakan,” ujarnya.
Dia menekankan, kegiatan Kamber dilaksanakan tidak perlu menunggu bantuan dari Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin, karena bisa difasilitas umum yang ada, atau memanfaatkan dengan pengadaan sendiri.
Ibnu berharap, melalui Kamber permainan tradisional zaman dulu tidak punah. “Intinya kami ingin anak-anak sekarang bisa bergaul seperti jaman dulu tanpa adanya gadget,” jelasnya.
Bagi dia, permainan tradisional punya dampak ketika bermain dan berinteraksi dengan masyarakat, bisa menambah pembentukan karakter pada anak. (shn/smr)
Editor : Akhmad