SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pengurus TP PKK Banjarmasin yang diketuai Hj Neli Listriani menysalurkan ratusan paket sembako kepada warga terdampak banjir di Kelurahan Tanjung Pagar, Kecamatan Banjarmasin Selatan.
Istri Walikota Banjarmasin ini berjalan kaki menerjang banjir hampir selutut bersama rombongan membagikan bantuan langsung kepada warga terdampak yang berada di kawasan pemukiman pada penduduk.
Tidak hanya membagikan paket sembako, TP PKK Banjarmasin juga membagikan obat-obatan, agar warga tetap terjaga kesehatan di tengah kondisi banjir.
Ketua TP PKK Kota Banjarmasin Hj Neli Listriani menuturkan, sudah hampir sepekan ini memantau langsung kondisi banjir di wilayah yang lebih rentan dengan tingginya pasang surut air sungai, hingga menggenangi rumah-rumah warga.
“Ini ada 100 paket sembako yang berisi gula pasir, minyak goreng, teh dan sarden disalurkan kepada warga,” ujarnya.
Warga juga mendapatkan obat-obatan untuk mengatasi penyakit yang bisa timbul saat banjir, biasanya seperti kutu air, gangguan diare dan penyakit lainnya.
Ketua Komisi IV DPRD Banjarmasin ini juga menyoroti kondisi aliran sungai di kawasan tersebut yang justru seperti meluap dan berdampak banjir terhadap pamukiman warga.
“Terlihat aliran sungai yang mengalami kedangkalan dan banyak rumah-rumah warga yang berada di bantaran sungai terkena dampaknya,” bebernya
Neli menyatakan, sudah meninjau langsung kondisi aliran sungai di kawasan Tanjung Pagar bersama Kabid Jalan dan Jembatan Dinas PUPR Banjarmasin untuk mengetahui secara langsung penyebab genangan banjir di kawasan tersebut, khususnya di Kelurahan Tanjung Pagar.
Ia berharap,, dinas terkait segera melakukan pengerukan terhadap sungai-sungai yang mulai dangkal. “Jadi segera lakukan pengerukan sungai yang mulai dangkal, agar banjir yang masih terjadi di wilayah rentan banjir bisa segera surut,” katanya.
Pengerukan sungai ini tentu sejalan dengan arahan Walikota Banjarmasin untuk bersama-sama membenahi sungai secara intensif. (shn/smr)









