Seputaran.id
  • Kalsel
  • Banjarmasin
  • Politik
  • Hukum dan Peristiwa
  • Ekonomi & Bisnis
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Religi
  • Olahraga
  • Seni Budaya
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
  • Kalsel
  • Banjarmasin
  • Politik
  • Hukum dan Peristiwa
  • Ekonomi & Bisnis
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Religi
  • Olahraga
  • Seni Budaya
  • Advetorial
  • Opini
No Result
View All Result
Seputaran.id
No Result
View All Result
  • Kalsel
  • Banjarmasin
  • Politik
  • Hukum dan Peristiwa
  • Ekonomi & Bisnis
  • Pendidikan
  • Kesehatan
  • Religi
  • Olahraga
  • Seni Budaya
  • Advetorial
  • Opini
Home Headline

Dampak Hujan Deras dan Banjir Rob, Beberapa Sekolah Mengajukan PJJ

Rabu, 22 Jan 2025 | 20:48 WITA
Kabid SD Disdik Banjarmasin Ibnul Qayyim. (foto : shn/seputaran)

Kabid SD Disdik Banjarmasin Ibnul Qayyim. (foto : shn/seputaran)

Bagikan Di FacebookBagikan Di TwitterBagikan Di Whatsapp

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Dampak hujan deras dan banjir rob beberapa waktu terakhir ini, fasilitas pendidikan di Banjarmasin ada terendam.

Kepala Bidang Pembinaan Sekolah Dasar Dinas Pendidikan (Disdik) Banjarmasin Ibnul Qayyim mengatakan, setidaknya ada 7 sekolah yang terdampak banjir di kawasan Kecamatan Banjarmasin Selatan.

Yakni SDN Pemurus Dalam 5, SDN Pemurus Dalam 6, SDN Pemurus Dalam 4, SDN Pemurus Dalam 2, SDN Pemurus Dalam 3, SDN Pemurus Dalam 7 dan SDN Pemurus Baru 3.

Berbagai Hasil Kerajinan Tangan dari Daur Ulang Sampah Diperlihatkan

Berbagai Hasil Kerajinan Tangan dari Daur Ulang Sampah Diperlihatkan

Senin, 28 Apr 2025 | 20:50
Dispersip Kalsel Lakukan Pembinaan Teknis Perpustakaan Sekolah Sesuai SNP

Dispersip Kalsel Lakukan Pembinaan Teknis Perpustakaan Sekolah Sesuai SNP

Senin, 28 Apr 2025 | 20:39
Rayakan Ultah, Siswi Kelas 3C SDN Karang Mekar 1 Berbagi Botol Tumbler

Rayakan Ultah, Siswi Kelas 3C SDN Karang Mekar 1 Berbagi Botol Tumbler

Senin, 28 Apr 2025 | 20:36
Disdik Banjarmasin Melarang Kegiatan Perpisahan Di Luar Sekolah

Disdik Banjarmasin Melarang Kegiatan Perpisahan Di Luar Sekolah

Jumat, 25 Apr 2025 | 13:54

“Dampak berupa akses jalan dan halaman sekolah tergenang,” ungkapnya saat ditemui awak media di kantor, Selasa (21/1/2025).

Apalagi, karena ini musim hujan air menjadi lambat turunnya. Bahkan, tingginya air ada yang sampai selutut.

“Jadi beberapa sekolah mengajukan ke Dinas untuk Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ),” terangnya.

Dia pun khawatir kalau memang itu tidak kunjung turun air, ditakutkan ada hal-hal yang tak diinginkan terjadi. Maka, dengan memberikan izin sebagian sekolah untuk melaksanakan PJJ.

“Jadi kami memberikan izin untuk sementara, selama air yang menggenang masih tinggi posisinya. Kalau sudah posisi nya normal bisa dilalui dan aktivitas berjalan seperti biasa, bakal dikembalikan lagi proses pembelajaran di sekolah,” jelasnya.

Adapun yang sudah mengajukan tiga sekolah, dan jika sudah mengajukan baru perizinan diberikan ke sekolah.

“Baru-baru dalam minggu ini mendapat izinnya,” katanya.

Guru SDN Pemurus Dalam 5 Banjarmasin Rina Parida mengatakan, sudah tiga hari ini proses belajar mengajar dirubah menjadi PJJ pada siswa.

Dirubahnya sistem belajar mengajar menjadi PJJ, karena melihat kondisi banjir saat ini yang sudah cukup tinggi merendam halaman Sekolah.

Bahkan ketika Selasa (21/1/2025) ketinggian banjir di lingkungan sekolah sudah sampai di teras kelas dan mencapai di bawah lutut orang dewasa.

“Melihat kondisi banjir ini, kami pihak sekolah memutuskan untuk PJJ di rumah untuk siswa,” ucap Wali Kelas 6 SDN Pemurus Dalam 5 Banjarmasin ini, Rabu (22/1/2025).

Menurutnya, keputusan itu tentunya sejalan dengan arahan Disdik Banjarmasin. Yang mana, jika proses belajar mengajar tak memungkinkan di sekolah saat banjir, seperti saat ini. Selain itu, keputusan ini juga turut disetujui para Wali Murid atau Orang Tua siswa.

“Karena memang saat banjir ini akses jalan cukup menyulitkan Orang Tua siswa saat mengantar sekolah,” bebernya.

Akses jalan di kawasan Kelurahan Pemurus Dalam hampir semua tergenang banjir.

Tak jarang saat mengantar, Orang Tua mengeluhkan kendaraan mogok di tengah jalan saat mengantar anak ke Sekolah.

“Hal itu jadi pertimbangan kami memilih opsi PJJ, dimana sebelumnya ditawarkan dua opsi oleh Disdik,” jelasnya.

Pertama itu PJJ dan kedua pembelajaran dengan waktu terbatas menunggu banjir surut.

“Namun melihat kondisi saat ini opsi kedua tidak bisa kami ambil,” sebutnya.

Lebih jauh, ia mengatakan, banjir sudah merendam sekolah sudah cukup lama sekitar 2-3 minggu lalu.

“Memang banjir tinggi terjadi beberapa hari belakang hingga proses belajar yang mengajar sempat dilaksanakan sekolah diputuskan untuk PJJ setelah melihat kondisi tersebut,” katanya.

Lantas sampai kapan PJJ ini akan berlangsung di SDN Pemurus Dalam 5 Banjarmasin? Rina mengatakan, hal itu belum bisa dipastikan, karena melihat situasi banjir saat ini.

“Pastinya terus kami update melalui grup bersama Wali Murid, Apabila masih PJJ disampaikan dan bila sudah bisa pembelajaran di Sekolah kami kabari lagi oleh arahannya seperti itu,” tukasnya. (shn/smr)

Tags: banjarmasinbanjirheadlineHujanPJJSekolah

Baca Juga

Implementasi Pembentukan SATU ARAH Bergulir ke SMA

Implementasi Pembentukan SATU ARAH Bergulir ke SMA

Jumat, 9 Mei 2025 | 13:18
Bintang AKSEL Pelayanan 2025 Bank Kalsel Resmi Dibuka

Bintang AKSEL Pelayanan 2025 Bank Kalsel Resmi Dibuka

Jumat, 9 Mei 2025 | 12:49
Penanganan Banjir, Jalan Veteran Mulai Dibelah Sungai

Penanganan Banjir, Jalan Veteran Mulai Dibelah Sungai

Kamis, 8 Mei 2025 | 20:13
Suripno Ajak Masyarakat Manfaatkan Pelayanan Bank Kalsel

Suripno Ajak Masyarakat Manfaatkan Pelayanan Bank Kalsel

Kamis, 8 Mei 2025 | 18:51
Next Post
Pembeli Pernak-Pernik Imlek 2025 Didominasi Pembeli Luar Kota

Pembeli Pernak-Pernik Imlek 2025 Didominasi Pembeli Luar Kota

  • Tentang Kami
  • Iklan
  • Pedoman Media Siber
  • Karir
  • Kontak Kami

PT. Seputaran Media Rezeki

No Result
View All Result
  • Video
  • Foto
  • Tentang Kami
  • Kontak Kami
  • Karir
  • Pedoman Media Siber
  • Iklan
  • Policy

PT. Seputaran Media Rezeki

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In

Add New Playlist