SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Program makan siang gratis untuk anak sekolah mulai dari jenjang PAUD, SD SMP dan SMA oleh Presiden Prabowo Subianto bakal diterapkan mulai 2025.
Rencananya program itu dengan anggaran yang dibebankan ke Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD).
Atas hal itu, Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina mengatakan, untuk kejelasan program maupun anggaran akan ada Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Penyelenggara Pemerintah Daerah, seluruh Kepala Daerah dikumpulkan Sentul, Jakarta, pada di 7 November 2024.
“Mudah-mudahan nanti lebih jelas lagi, apa yang ingin Presiden sampaikan,” ungkapnya saat ditemui usai membuka kegiatan Rembuk Stunting, di Hotel Rattan Inn, Senin (4/11/2024).
Lewat Rakornas tersebut, sehingga diketahui teknis di lapangan dan formulasi program makan siang gratis untuk anak sekolah tersebut.
“Jadi kita punya persepsi yang sama terkait program makan siang gratis,” terangnya.
Ibnu menyebut, kalau dana makan siang gratis diambil dari APBD, itu besar sekali. “Bila hitungan 88 ribu anak sekolah baik itu tingkat TK, SD hingga SMP dikali Rp 15 ribu kali 250 hari setahun diluar hari libur itu mencapai Rp 300 miliar. Bila seperti itu darimana anggarannya mau kita ambil,” jelasnya.
Sementara, kata dia, saat ini penyusunan APBD 2025 sudah dilaksanakan yang sedang dalam pembahasan.
“Jadi kita tunggu saja, mudah-mudahan dananya dari Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN),” tukasnya. (shn/smr)