SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Tingkat SMP untuk Jalur Prestasi dan Afirmasi mulai dibuka Senin, 12 Juni 2023.
“Telah terhimpun sekitar 476 siswa itu terdiri dari 249 Afirmasi, 180 Akademik dan 47 Non Akademik,” kata Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Banjarmasin Nuryadi, usai menghadiri salah satu kegiatan di Hotel Banjarmasin, Senin (13/06/2023).
Ia mengatakan, di hari pertama pendaftaran PPDB 2023 ada mengalami kendala, karena servernya belum bisa menyesuaikan, akan tapi tidak jadi masalah. Sebab, setelah itu kembali normal berjalan lancar.
“Mudahan hari kedua ini bisa berjalan lancar dan tidak ada kendala berarti,” ujarnya.
Menurutnya, masih banyak juga masyarakat belum mengerti pendaftaran secara online, hal ini yang terus diupayakan dengan sosialisasi terus-menerus.
“Hal itu sudah dilakukan selama dua bulan, tapi ternyata masih ada masyarakat mengalami kesulitan untuk mendaftarkan anaknya masuk sekolah. Jadi saran kami, hubungi pihak sekolah yang akan dituju agar mendaftar tak mengalami kendala,” sebutnya.
Nuryadi menjamin, untuk pendaftaran PPDB online di hari-hari berikutnya tak mengalami kendala.
“Soalnya pasti lebih besar lagi yang mendaftar, jadi pasti akan kami antisipasi dalam hal penerimaan jalur tersebut. Semoga dalam penerimaan jalur zonasi nantinya tak mengalami kendala berarti,” tukasnya. (shn/smr)