SEPUTARAN.ID, BUNTOK – Jalan Nasional Wilayah III Kalimantan Tengah (Kalteng) di Desa Pararapak, Kecamatan Dusun Selatan, Kabupaten Barito Selatan (Barsel), Provinsi Kalteng, dalam kondisi rusak dan cukup memprihatinkan.
Lantas Wakil Bupati (Wabup) Barsel Kristianto Yudha, meninjau langsung kerusakan tersebut, pada Jumat (13/6/2025).
“Rusaknya Jalan Nasional Wilayah III Kalteng berdampak pada aktivitas ekonomi dan keselamatan masyarakat. Kami akan segera melakukan perbaikan dan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk memastikan perbaikan dilakukan dengan efektif. Oleh karena itu, kami dari kabupaten mohon izin untuk memperbaiki jalan tersebut,” ujar Kristianto Yudha di Desa Pararapak.
Peninjauan ini dilakukan untuk melihat secara langsung kondisi jalan dan menentukan langkah perbaikan yang tepat. Ia menegaskan bahwa pemerintah daerah tidak tinggal diam dan segera menyiapkan penanganan awal.
Kristianto juga menginstruksikan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Barsel agar mulai melakukan perbaikan mulai esok hari. Ia meminta seluruh proses dilakukan dengan transparan dan akuntabel.
Pemkab Barsel mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati saat melintasi ruas jalan yang rusak guna menghindari kecelakaan dan kerusakan kendaraan.
“Dengan peninjauan ini diharapkan perbaikan Jalan Nasional Wilayah III dapat segera dilakukan dan memberikan manfaat bagi masyarakat,” tegas Kristianto. (adv/smr)