Site icon Seputaran.id

Sosialisasi LPPD, Ibnu Sina Sebut Setiap Rupiah di ABPD Dipertanggungjawabkan

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina saat memberikan sambutan pada sosialisasi LPPD yang digelar Bagian Hukum Setdakot Banjarmasin. (foto : shn)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin melalui Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kota (Setdakot) Banjarmasin menggelar acara sosialisasi penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (LPPD).

Serta Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) dan Ringkasan Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (RLPPD) di anggaran 2022, dalam rangka Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pemerintah Daerah (EKPPD) 2023, bertempat di Aula Kayuh Baimbai Balaikota Banjarmasin, Senin (16/1/2023).

Dalam sambutannya, Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina mengatakan, kegiatan untuk memastikan yang dikerjakan pada tahun lalu, sehingga terdokumentasi dengan baik, terlaporkan dan diperiksa.

Menurutnya, penilaian laporan keuangan Pemko Banjarmasin dari pusat selama ini sudah bagus, tepat waktu dan akuntabel.

“Evaluasi ini, karena setiap rupiah yang dibelanjakan di APBD bisa dipertanggungjawabkan dengan baik,” sebutnya.

Ibnu tak memungkiri, serapan anggaran di tahun lalu ada Sisa Lebih Pembiayaan Anggaran (Silpa). Namun, hal itu bagian dari efisiensi dan masih wajar.

“Mudah-mudahan kinerja tahun ini lebih baik dari sebelumnya,” ujarnya.

Sementara Kepala Bagian Pemerintahan Setdako Banjarmasin Ryan Utama mengatakan, tujuan diselenggarakannya sosialisasi ini, untuk memberikan pemahaman kepada seluruh penyusun LPPD di Organisasi Pemerintah Daerah (OPD).

“Yakni pemahaman tentang penyusunan LPPD dalam rangka proses pengumpulan dan analisis data secara sistematis terhadap kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah dengan menggunakan sistem pengukuran kinerja,” jelasnya.

Ia mengharapkan, dengan diselenggarakannya sosialisasi ini dapat menyampaikan laporan pelaksanaan pemerintahan, sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 18 Tahun 2020 tentang pelaksanaan peraturan pemerintah.

“Semoga kinerja tahun ini lebih baik dari tahun-tahun sebelumnya,” tukasnya. (shn/smr)