SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Proyek shelter Rumah Singgah Baiman milik Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin yang berada di Jalan Gubernur Soebardjo No.26, Kelurahan Kelayan Selatan, Kecamatan Banjarmasin Selatan, akan dibangun tahun ini.
Bangunan yang dikelola Dinas Sosial (Dinsos) Banjarmasin tersebut, nantinya terdiri tiga ruang masing-masing untuk disabilitas, lansia dan anak jalanan yang terlantar.
Kepala Dinsos Banjarmasin Dolly Syahbana mengatakan, proyek tersebut sudah memasuki tahap lelang di Layanan Pengadaan Secara Elektronik (LPSE) Banjarmasin dengan pagu anggaran sekitar Rp3,5 miliar.
Ia menyadari, lelang proyek tersebut agak terlambat, karena menyangkut kelengkapan administrasi dan beberapa perubahan anggaran.
“Semoga segera dapat pemenang lelang, sehingga bisa dikerjakan pada April dan Mei,” katanya dengan awak media, Selasa (16/05/2023).
Dolly melanjutkan, proyek tersebut dikerjakan dengan waktu kontrak 3 bulan masa kerja atau 100 hari kalender. “Agar pada saat Hari Jadi Banjarmasin bisa diresmikan,” jelasnya.
Ia menjelaskan, pembangunan shelter itu nantinya akan menjadi kawasan khusus, akan diisi poliklinik jiwa dan area pembinaan bagi warga miskin. Kemudian di sekeliling lahan akan dibuat tembok, supaya kawasan shelter representatif.
“Shelter itu juga nantinya berguna, misalnya ketika hasil terjaring razia oleh Satpol PP bisa ditampung disana, dibina sehingga bisa mandiri. Dengan harapan bisa mengurangi beban Pemerintah Kota (Pemko) dalam penanggulangan kemiskinan,” tukasnya. (shn/smr)