Site icon Seputaran.id

Rombongan Murid SD AT-Tarbiyah Al-Islamiyah Banjarmasin Wisata Edukasi ke Perpustakaan Palnam

Murid SD AT-Tarbiyah Al-Islamiyah Banjarmasin saat wisata edukasi ke Perpustakaan Palnam Dispersip Kalsel. (foto : istimewa)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Perpustakaan Palnam Banjarmasin selalu menjadi tempat yang tepat untuk rekrasi sambil belajar.

Kali ini rombongan siswa dari SD AT-Tarbiyah Al-Islamiyah Banjarmasin wisata edukasi di Perpustakaan milik Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kalimantan Selatan (Kalsel) tersebut.

Para pemustaka cilik ini langsung disambut dan diarahkan ke ruang perpustakaan anak, untuk diajak bermain sambil belajar.

Diawali dengan membaca doa, para murid diajak bernyanyi dangan berbagai gerakan, untuk melatih fokus dan konsentrasi.

Selain itu, juga dihibur dengan dongeng, hingga setelahnya anak dibebaskan untuk bermain atau mencari dan membaca buku kesukaan.

Menurut Mukarramah, guru pendamping, pihaknya sengaja membawa anak-anak ke Jalan Ahmad Yani Kilometer 6 ini, dalam rangka memperkenalkan perpustakaan.

“Sebagai salah satu program pembelajaran kita, yang setelah ini harapannya mereka tertarik lagi ke sini, hingga menambah minat baca mereka,” ungkapnya, Kamis (18/05/2023).

Ia juga menilai, layanan Perpustakaan Palnam sudah sangat baik, terlebih dengan fasilitas yang lengkap dan ruangan yang nyaman.

“Kami baru pertama kali, sepertinya sangat bagus ya, nyaman dan luas,” pungkasnya. (sdy/smr)