Site icon Seputaran.id

Rombongan Gerindra Banjarmasin Naik Becak Antar Berkas Bacaleg

Rombongan Gerindra Banjarmasin naik becak untuk antar berkas Bacaleg ke KPU Banjarmasin. (foto : shn/seputaran)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Diantar menggunakan becak dan diiringi hadrah, rombongan DPC Partai Gerindra Banjarmasin menjadi partai politik (Parpol) ke-8 yang menyerahkan berkas bakal calon legislatif (Bacaleg) ke KPU Banjarmasin, Sabtu (13/05/2023).

Partai berlambang kepala burung Garida ini sengaja datang menggunakan becak, karena transportasi tersebut sebagai salah satu fasilitas paling bawah, hal ini sebagai gambaran kerasnya kehidupan, yang mana harus menarik setiap hari menggunakan kaki.

“Jadi nanti ke depannya, para penarik becak ini harus menjadi fokus perhatian pemerintah, soalnya ini sudah mulai kurang,” kata Ketua DPC Gerindra Banjarmasin H M Yamin Usai menyerahkan berkas Bacaleg.

Dia berharap, transportasi ini jangan sampai ditinggalkan, karena pernah ramai penggunanya dulu.

Incar Kursi Ketua Dewan Banjarmasin

Sementara itu berkas Bacaleg Parpol nomor urut 2 pada Pemilu 2024 ini, dinyatakan diterima dan lengkap.

Yamin berharap, daftar Bacaleg yang diajukan pihaknya berjalan baik dan lancar ke tahap berikutnya.

“Untuk calon yang didaftarkan ada 45 orang menjadi Bacaleg DPRD Banjarmasin. Kalau untuk target di 2024 ada 10 kursi dan Pemilu 2019 lalu mendapatkan 6 kursi, tinggal menambah saja lagi. Jadi setiap dapil nya ada 2 kursi yang ditargetkan,” katanya.

Ketua DPC Partai Gerindra Banjarmasin HM Yamin serahkan berkas Bacaleg ke KPU Banjarmasin. (foto : shn/seputaran)

Mudah-mudahan, kata dia, target itu bisa terealisasi dan Pemilu 2024 nanti bisa berjalan lancar.

Menurut Yamin, target 10 kursi tersebut tak menutup kemungkinan bisa dicapai, asalkan berusaha semaksimal mungkin.

“Dengan jumlah kursi tersebut, mudahan bisa menduduki Ketua DPRD Banjarmasin,” tukasnya. (shn/smr)