Site icon Seputaran.id

Resmi Menjabat Ketua Pengcab TI Banjarmasin, HM Yamin Bertekad Majukan Taekwondo

Ketua Pengcab TI Banjarmasin HM Yamin dan jajaran berfoto bersama dengan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – HM Yamin akhirnya resmi menjabat Ketua Pengurusan Cabang (Pengcab) Taekwondo Indonesia (TI) Banjarmasin, setelah dilantik Ketua Pengprov TI Kalsel Bambang Supriadi di balaikota Banjarmasin, Minggu (27/6/2022).

Pengcab TI Banjarmasin kepemimpinan HM Yamin yang baru dilantik tersebut untuk masa bakti 2022-2026.

Usai dilantik, HM Yamin bertekad, memajukan Taekwondo di Banjarmasin dan akan bekerjasama dengan stakeholder terkait.

Ia menilai, di Banjarmasin ini banyak atlet-atlet Taekwondo berbakat yang perlu dibina dan disalurkan dalam setiap ajang pertandingan.

“Dengan begitu Taekwondo Banjarmasin, akan bisa terus melahirkan atlet di kancah nasional serta internasional,” katanya.

Sehingga ia berharap, dengan kepengurusan yang baru ini, bisa membesarkan dan menggaungkan nama Taekwondo di Banjarmasin.

Sementara itu, Walikota Banjarmasin Ibnu Sina berharap, kolaborasi Pemko Banjarmasin dengan dunia olahraga, melalui Dinas Kebudayaan, Pemuda Olahraga dan Pariwisata.

“Selamat dan sukses, dengan kepemimpinan HM Yamin di TI Banjarmasin ini, Taekwondo di Banjarmasin terus dibina dan prestasinya semakin meningkat. Semoga olahraga ini eksis dan makin maju,” ujarnya saat hadir dalam pelantikan Pengcab TI Banjarmasin itu.

Ketua Koni Banjarmasin H Hermansyah yang hadir dalam pelantikan, juga berharap prestasi cabang olahraga TI bisa berkembang dan melahirkan atlet yang berkualitas dan mampu membanggakan Banua.

“Saya berpesan, agar seluruh pengurus tetap menjaga kekompakan dan komunikasi, sehingga tercipta kekompakan dalam membina atlet,” tukasnya. (smr)