Site icon Seputaran.id

PMII ULM Mantap Dorong Faisal Latif Maju di Konkoorcab PMII Kalsel

Faisal Latif.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Dinilai punya rekam jejak dan terobosan bagus, Faisal Latif didorong maju dan bersaing dalam bursa pemilihan Ketua Pengurus Koordiator Cabang (PKC) PMII Kalsel, pada Konfrensi Koordinator Cabang (Konkoorcab) PMII Kalsel ke-24 di 2022.

Dorongan tersebut diberikan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesian (PMII) Universitas Lambung Mangkurat (ULM), karena yakin salah satu kader terbaiknya itu mampu memajukan PMII di Kalsel, agar tidak dipandang sebelah mata.

Ketua PMII ULM Abdul Majid menyatakan, pihaknya mendukung secara penuh Faisal Latif untuk maju dalam pemilihan Ketua PKC PMII Kalsel.

PMII ULM memutuskan mengusung Faisal Latif, karena punya pengalaman sebagai Ketua Cabang PMII Banjarmasin 2020-2021, Ketua di Rayon Fakultas Hukum tempatnya berkuliah, Ketua Komisariat ULM, hingga Ketua Cabang Banjarmasin dan Wakil Ketua KNPI Kota Banjarmasin Periode 2020-2021.

“Berbagai pengalaman itu tentunya menjadi modal kuat dan tolak ukur yang bagus bagi PMII ULM untuk mendorong Faisal Latif maju di Konkoorcab PMII Kalsel,” kata Abdul Majid.

Ia optimis, Faisal Latif nantinya dapat menjadi pelopor dan motivasi bagi kader-kader muda PMII ULM untuk menjadi pemimpin di berbagai lini sektor, serta mampu membuat terobosan dengan program nyata bagi pengkaderan di Banjarmasin.

“Saya yakin Faisal Latif juga mampu menjadi nakhoda baru di PMII Kalsel untuk melanjutkan roda estafet kepemimpinan, dari kader terbaik PMII ULM terdahulu Sahabat Khairul Umam,” sebut Abdul Latif.

Diketahui Alumni Fakultas Hukum ULM kelahiran Amuntai ini tinggal menunggu sumpah profesi advokat, dari Perhimpunan Advokat Indonesia (PERADI) untuk menjadi Pengacara.

“Berkaca itu, tentunya gerakan PMII kalau tidak ada orang yang paham tentang landasan hukum yang kuat dalam gerakan, maka nantinya PMII akan kalah dalam perihal adu gagasan hukum melawan pihak-pihak yang mempunyai kepentingan untuk melenggangkan kekuasaannya,” jelasnya.

Diharapkan, apabila Faisal Latif nantinya terpilih menjadi Ketua PKC Kalsel di 2022 ini, dapat membuat PMII di Kalsel berkembang menjadi lebih baik. “Di sini kami PMII ULM akan selalu mendukung,” tukasnya. (sto/smr)