SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Penurunan bagian plat injak di lintasan Jembatan Sulawesi I yang dikeluhkan pengendara, akhirnya sudah selesai diperbaiki.
Sebelumnya, tidak hanya pengendara roda 2 pengemudi roda 4 juga kurang nyaman saat melintas, karena oprit pada jembatan yang terkesan menanjak.
Tapi saat ini kondisi itu telah diperbaiki Dinas PUPR Banjarmasin. Sehingga saat melintasi jembatan itu, sudah nyaman dan lebih landai, tidak ada gundukan yang disebabkan turunnya plat injak.
“Ya, hal itu sudah dikerjakan, adapun perbaikan yang pihaknya lakukan yaitu lantai jembatan dilapisi aspal,” kata Kepala Bidang Jembatan dan Jalan di Dinas PUPR Banjarmasin Dedy Hamdani, melalui via telpon, Rabu (10/8/2022).
Dia menyatakan, penanganan yang dilakukan diyakini bisa bertahan lama, jika dilihat dari konstruksi dan bebannya. Dan bebannya juga akan terbagi, bila Jembatan Sulawesi II sudah selesai.
Ia mengatakan, selain pelapisan aspal, di sisi Jembatan yang dibenahi, juga dipasangi pelindung jala agar tidak mengganggu pekerjaan pembangunan jembatan Sulawesi II.
Jembatan Sulawesi II Gunakan 244 Spun Pile
Dedy Hamdani menuturkan, untuk proyek Jembatan Sulawesi II, pihaknya akan melakukan uji pemancangan tiang jembatan, Kamis (11/8/2022) hari ini.
Untuk jembatan itu, beberapa titik sudah dipasang spun pile atau konstruksi pondasi sebanyak 244 spun pile lebih.
“Nanti Kami coba dulu dengan kedalaman yang ada, bila sudah selesai uji beban, baru pihaknya jadwalkan untuk pemancangan tiang pertama yang diresmikan Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina,” ujarnya.
Menurut dia, pembangunan jembatan tersebut diselesaikan di bagian sisi arah Masjid Jami Sungai Jingah terlebih dahulu.
“Sementara materialnya datang bertahap. Sekarang baru sekitar 20 persen,” tukasnya.(shn/smr)