Site icon Seputaran.id

Pesan Walikota Banjarmasin terhadap Duta Anggrek 

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina berfoto bersama finalis Duta Anggrek 2023. (foto : shn/seputaran)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Lomba Duta Anggrek 2023 dalam rangka memeriahkan Hari Jadi (Harjad) ke-497 Banjarmasin memasuki babak Grand Final.

Sebanyak enam finalis saling menunjukan pengetahuannya tentang anggrek di hadapan dewan juri dalam final Duta Anggrek 2023 ini, di Wisata Kampung Ketupat, Jumat (22/9/2023) malam.

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina menyatakan, siapapun yang terpilih sebagai Duta Anggrek 2023, bukan hanya sosok secara fisik tetapi mewakili secara pengetahuan.

“Jadi pengetahuan, kecintaan dan juga kekuatan. Bahwa menjadi seorang duta anggrek harus bisa menceritakan tentang anggrek-anggrek yang ada, anggrek itu mempunyai penuh pesona dan kekuatan. Jadi dua aspek itu yang saya kira harus mewakili dari duta anggrek itu,” ujarnya.

Selain itu, duta anggrek itu nantinya akan memiliki banyak momentum untuk mensosialisasikan keanekaragaman hayati tanaman anggrek.

“Dalam kesempatan lain mereka juga harus bisa mewakili secara pribadi yang sempurna dan memiliki pesona, kemudian mempunyai inner beauty, pengetahuan bukan hanya anggrek saja tetapi pengetahuan secara umum dengan etika dan juga karakter dengan perilaku yang baik,” jelasnya.

Untuk Festival Anggrek yang kedua kalinya digelar, baru tahun ini masuk tahap pemilihan duta anggrek.

“Diharapkan pemilihan ini berlanjut, karena sayang kalau orang luar mencintai anggrek kita. Soalnya banyak jenis-jenis tertentu dari Anggrek Kalimantan yang memang bagus,” tukasnya. (shn/smr)