Site icon Seputaran.id

Penjual Wadai Khas Banjar Bermunculan saat Ramadhan

Pedagang kue khas Banjar yang biasa bermunculan saat Ramadhan. (foto : shn)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Ramadhan pasti banyak bermunculan dan ditemui penjual wadai khas Banjar, baik itu di Pasar Ramadhan ataupun yang di pinggir Jalan.

Wadai yang dijual ada berbagai macam diantaranya Bingka, lapis pandan, putri selat dan Wingko daging, amparan tatak.

“Paling laku terjual Bingka dan Wingko daging dengan bervariasi harga dari Rp 25
ribu, Rp 12 ribu dan Rp 15 ribu,” kata Irma, pedagang kue khas Banjar di Jalan Perdagangan, Alalak Utara, Kecamatan Banjarmasin Utara, Banjarmasin.

Dia berjualan wadah khas Banjar hanya dijual saat bulan puasa. Dan pendapatan mengalami peningkatan hingga 70 persen. Sebab, selalu ramai pembeli.

“Harapannya supaya selalu ramai yang beli wadai khas Banjar, walaupun banyak yang jual,” tuturnya.

Setiap dikatakan Alfin, pedagang kue Banjar di kawasan Jalan Trans Kalimantan, Handil Bakti.

Menurut dia, di tempat jualannya paling banyak dicari untuk berbuka puasa, yakni Amparan Tatak. (shn/smr)