Site icon Seputaran.id

Pemko Siapkan 51 Lapak untuk Relokasi Pedagang Pasar Batuah

Lapak sementara di samping Kantor Kelurahan Kuripan yang disiapkan untuk relokasi pedagang Pasar Batuah. (Foto : shn)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Samping Kantor Kelurahan Kuripan dijadikan lapak sementara untuk relokasi pedagang Pasar Batuah.

Totalnya ada 51 kios lebih yang disediakan oleh Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Banjarmasin untuk menampung pedagang. Walaupun dari data yang didapat, ada sekitar 116 pedagang di Pasar Batuah tersebut.

“Untuk ukuran lapak dan kios bervariasi, ada yang ukuran 1,7 x 2 meter dan 2 x 2 meter,” kata Kepala Disperdagin Banjarmasin Ichrom Muftezar, Senin (13/6/2022).

Menurut dia, dengan adanya itu bisa membantu pedagang untuk tetap bisa berjualan dan mudah-mudahan bisa menampung semua.

“Meskipun menyiapkan beberapa pilihan sebelumnya untuk pedagang berjualan, namun warga meminta tempat yang tidak jauh dari lokasi Pasar Batuah,” ujarnya.

Terkait kondisi tanah yang terlihat kurang baik ketika hujan, nanti akan dilakukan pengurukan bila diperlukan.

“Selain lapak dan kios juga sudah menyiapkan 75 Rusunawa, karena Jumlah 191 KK sisanya nanti disiapkan menempati toko yang di pasar milik Pemko Banjarmasin,” tukasnya. (shn/smr)