Site icon Seputaran.id

Mudik Lebaran, Berikut Imbauan Walikota Banjarmasin

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Kebiasaan Hari Raya Idul Fitri ada beberapa warga  melaksanakan mudik atau pulang ke kampung halaman.

Melihat fenomena setiap tahun nya seperti itu, diimbau warga yang akan meninggalkan rumah agar memastikan kondisi Rumah aman.

“Seperti terkunci dengan baik dan jangan lupa sapa tetangga disamping untuk titip Rumah, lapor kepada RT/Rw dan lain sebagainya,” kata Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina.

Tak hanya itu, ia meminta agar masyarakat kembali menghidupkan kembali Pasukan Pengamanan Masyarakat Swakarsa (PAM Swakarsa).

“Seperti sistem One Gate atau satu pintu di Komplek difungsikan, sehingga ketika pulang kampung Insya Allah rumahnya aman,” ujarnya.

Ibnu juga meminta, agar masyarakat bisa mencegah potensi kebakaran. Seperti mematikan lampu dan kelistrikan yang tak digunakan.

“Jadi hanya menggunakan lampu utama, kemudian kompor dan tabung gas  pastikan itu aman. Jangan sampai ketika ditinggal ada rasa waswas atau khawatir hingga terjadi hal-hal yang tak diinginkan,” jelasnya.

Secara umum, Ibnu mengimbau masyarakat selalu menjaga dan menciptakan suasana aman dan nyaman.

“Bagi warga yang tidak pulang kampung, tolong rumah tetangganya yang mudik dijaga,” tukasnya. (shn/smr)