Site icon Seputaran.id

Mall Pelayanan Publik di Mitra Plaza Beroperasi Awal 2023

Mitra Plaza akan dimanfaatkan mall pelayanan publik sekaligus kawasan bisnis. (foto : shn)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Mall Pelayanan Publik (MPP) rencananya akan memanfaatkan bangunan Mitra Plaza, Jalan Pangeran Antasari Banjarmasin.

Untuk mempersiapkan dan tempat-tempat berbagai pelayanan publik, maka dari itu Pemerintah kota (Pemkot) Banjarmasin melakukan peninjauan di lokasi. Dan realisasinya di anggaran perubahan 2022.

Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina mengatau, sebetulnya sudah ada perencanaan dari 2019, namun terkendala macam-macam dan Pandemi.

“Refocusing anggaran membuat pelaksanaan tertunda,” katanya di sela peninjauan, Jumat (13/5/2022).

Ia mengatakan, mall pelayanan publik itu memakai Lantai Dasar Mitra Plaza, karena dengan pihak bangunan sudah ada kesepakatan.

“Lahan yang disiapkan sekitar 1.000 meter persegi, cukup untuk MPP dan banyak renovasi tentunya. Sekitar 22 stand instansi vertikal maupun mitra Pemkot Banjarmasin yang nantinya disediakan,” jelasnya.

Ibnu yakin dengan adanya itu MPP menjadi sentral bagi pelayanan masyarakat dan layanan juga lebih cepat.

“Target Desember 2022 sudah selesai secara fisik dan mungkin awal 2023 bisa beroperasi,” sebutnya

Konsepnya, kata dia, one stop service artinya semua kumpul di satu tempat supaya masyarakat yang berurusan bisa langsung ke MPP, karena MPP buka dengan berbagai macam pelayanan yang ada dan itu pengembangan dari Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP).

Di bangunan Mitra Plaza itu juga akan dikembangkan kawasan bisnis, karena pihak bangunan akan merenovasi beberapa bagian.

“MPP menyatu bersama mall, sehingga warga bisa santai, menikmati kuliner dan berbelanja. Untuk jam operasional sendiri nanti ada ditentukan,” tukasnya. (shn/smr)