Site icon Seputaran.id

Kosan Dua Lantai Diamuk Si Jago Merah

Api saat berkobar di kosan dua pintu di Cendana.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Rumah dua lantai yang dijadikan kos-kosan di Jalan Cendana Blok II C, Kelurahan Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara, Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) diamuk si jago merah, Minggu (23/04/2023) sekitar pukul 18.35 WITA.

Dari keterangan dihimpun, api muncul dari bagian atas kos-kosan. Setelah itu, api kian cepat membesar.

Karuan saja, harta benda dan barang-barang dalam kosan tersebut tidak bisa diselamatkan.

Lia warga setempat menuturkan, kos-kosan yang terbakar itu dalam keadaan kosong. Karena penghuninya mudik lebaran.

“Kosan itu kosong, karena penghuninya mudik. Dan yang sempat diselamatkan warga, hanya sepeda motor milik anak kos yang ada di luar,” tuturnya.

Sementara itu, Kalak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Banjarmasin Husni Thamrin mengatakan, untuk penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.

Namun, kata dia, dari penuturan beberapa warga diduga api disebabkan korsleting listrik.

Tidak ada korban jiwa dalam musibah kebakaran tersebut. Sebab, saat kejadian penghuni kosan sedang mudik lebaran.

Thamrin melanjutkan, akibat musibah kebakaran tersebut, menghanguskan kosan dua lantai tiga kamar dan meluluhlantakan tiga bedakan tiga pintu milik Hj Noorlatifah (60).

“Untuk proses pemadaman berjalan lancar dan tidak ada kendala di lapangan,” ujarnya.

Sedangkan untuk kerugian masih belum ditaksir. “Masih melakukan pendataan,” tukasnya. (smr)