Site icon Seputaran.id

Kekosongan 70 Kepsek tingkat SD Segera Terisi

Kepala Disdik Banjarmasin Nuryadi saat diwawancarai wartawan.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Kekosongan puluhan jabatan Kepala Sekolah, Dinas Pendidikan (Disdik) Banjarmasin segera terisi.

“Saat ini tengah dipersiapkan untuk posisi Kepsek yang lowong. Soalnya secara data sudah kita serahkan ke pimpinan, tinggal nanti menindaklanjuti,” kata Kepala Disdik Banjarmasin Nuryadi, usai menghadiri salah satu kegiatan di Hotel Banjarmasin, Selasa (13/06/2023).

Mudah-mudahan, kata dia, dalam waktu dekat atau secepatnya, sebelum tahun ajaran baru, para Kepsek tersebut dapat dilantik untuk menjadi definitif.

“Jadi tunggu saja waktunya, pimpinan yang akan mempertimbangkan,” ujarnya

Dikatakannya, ada sekitar 70 kepala sekolah yang masih diisi Pelaksana Tugas (Plt) dan itu akan terisi semua.

Nuryadi mengatakan, Kepsek yang akan dilantik merupakan dari guru penggerak dan guru senior, yang telah memenuhi persyaratan atau berkompetensi baik.

“Untuk kekokosongan jabatan Kepsek didominasi tingkat SD. Dan Sekolah Tingkat Pertama (SMP) tak ada,” tukasnya. (shn/smr)