SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pasca Pemilu kemarin banyak petugas yang tumbang, beberapa diantaranya petugas kepolisian yang bertugas melakukan pengamanan dan petugas KPPS.
Salah satunya Aipda Zainul K, anggota Polsek Banjarmasin Timur, sudah beberapa hari petugas ini rawat inap di Rumah Sakit Suaka Insan Banjarmasin.
Sabtu (24/2/2024) pagi tadi, Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Sabana Atmojo Martosumito, bersama Pejabat Utamanya, mengunjungi Zainul.
Di hari yang sama rombongan juga mengunjungi petugas KPPS Ahmad Riduan Nur (26), yang bertempat tinggal di Jalan Veteran Gang Reymaha, Kelurahan Sungai Bilu Banjarmasin Timur.
Petugas KPPS ini setalah kegiatan Pemilu 14 Februari lalu, langsung mengalami demam tinggi. Setelahnya ia memeriksakan dan dinyatakan terkena cacar air hingga harus dirawat di rumah sakit selama 5 hari.
“Terima kasih atas kunjungan, saya terharu mendapat perhatian seperti ini dari Kapolresta Banjarmasin dan rombongan. Kunjungan Kapolresta ini memberikan motivasi bagi saya agar bisa lekas pulih dan beraktifitas kembali,” ucapnya.
Rombongan terbagi dua tim. Rombongan kedua dari Waka Polresta Banjarmasin AKBP Arwin Amrih Wientama, bersama PJU lainya mendatangi beberapa orang yang sakit dan salah satunya mengunjungi keluarga anggota KPPS yang meninggal dunia di Alalak Tengah, Banjarmasin Utara.
“Dari 8 petugas KPPS yang sakit dua di antaranya telah meninggal dunia, baru kemarin di Alalak Tengah,” sambung Kapolresta.
Dikatakan Sabana, anjangsana ini sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap petugas yang telah berjuang mensukseskan jalannya Pemilu, sebagaimana yang menjadi arahan Kapolri dan Kapolda Kalsel.
“Kita datang dan hadir untuk memberikan semangat dan memotivasi mereka yang sakit dan keluarga yang ditinggalkan,” ucapnya. (smr)