Site icon Seputaran.id

DPRD Jatim Studi Komparasi Kesiapan Pemilu ke DPRD Kalsel

DPRD Kalsel saat menerima kunjungan DPRD Jatim terkait studi komparasi kesiapan Pemilu. (foto : istimewa)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menerima kunjungan kerja dari Komisi A DPRD Provinsi Jawa Timur (Jatim) pada Kamis, (18/1/2024) pagi.

Rombongan wakil rakyat Jatim itu diterima langsung oleh Ketua Komisi I DPRD Kalsel Hj Rachmah Norlias didampingi oleh Wakil Ketua Komisi I Siti Noortita Ayu Febria R, dan Sekretaris Komisi I H Suripno Sumas.

Ketua Komisi A DPRD Jatim Adam Rusydi, selaku pimpinan rombongan mengutarakan maksud dari kunjungan kerja tersebut. Yakni, dalam rangka komparasi terkait kesiapan Pemilu dan Pilkada.

“Secara prinsip kami tentu ingin melakukan studi komparasi antara Jatim dan Kalsel. Terkait dengan hubungan dengan mitra kerja, yaitu terkait persiapan pemilu dan pilkada dengan KPU serta Bawaslu,” ujar Adam Rusydi.

Menanggapi itu, H Suripno Sumas mengatakan, pihak DPRD Kalsel sebagai mitra kerja dari KPU selalu melakukan koordinasi-koordinasi khususnya terkait kesiapan-kesiapan administrasi hingga keuangan.

“Terkait anggaran, kami Komisi I mendukung sepenuhnya apa yang diminta dan dibutuhkan oleh KPU. Untuk itu, kami berharap pemilu dan pilkada di Kalsel dapat berjalan dengan sebagai mana mestinya,” ujarnya. (smr)