Site icon Seputaran.id

DLH Banjarmasin Punya Banyak PR Persoalan Sampah 

TPS yang sudah tak muat menampung sampah. (foto : shn)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarmasin mengakui mempunyai banyak PR terkait persoalan sampah, yang harus segera diselesaikan.

“Jadi banyak sekali PR bukan hanya tentang kebersihan saja tapi juga pengelolaan sampah di Banjarmasin,” kata DLH Banjarmasin Alive Yoesfah Love.

Ia tak memungkiri, produksi sampah yang cukup tinggi di Banjarmasin tak sebanding dengan jumlah Tempat Penampungan Sementara (TPS) yang terbatas.

“Semua tidak bisa berjalan tanpa dukungan semua pihak. Untuk itu kami akan coba berikan edukasi agar warga mau memilah sampah dari rumah atau dari sumbernya,” ujarnya.

Maka dari itu, dia mengharapkan, kesadaran masyarakat untuk bisa memilah sampah miliknya dengan baik, sebelum dibuang ke TPS.

Hal itu disebabkan supaya produksi sampah di TPS pun bisa sedikit berkurang.

Menurutnya, mewujudkan itu tentunya melalui edukasi yang diberikan.

“Walaupun merubah perilaku memang susah dihilangkan. Oleh karena itu, edukasi tidak bisa sekali dua kali tapi berulang-ulang, semoga masyarakat terbiasa memilah sampah sebelum dibuang,” tukasnya.(shn/smr)