SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Aplikasi ‘Teras Data Berbagi’ Integrasi Data Statistik Sektoral Berbasis Geospasial dilaunching Dinas Komunikasi Infomatika dan Statistik (Diskominfotik) Banjarmasin, di Banjarmasin Command Center (BCC), Balai Kota Banjarmasin, Senin (20/11/2023).
Kepala Diskominfotik Banjarmasin Windiasti Kartika mengatakan, aplikasi ini sebagai strategi pengambilan keputusan dan wahana penyampaian informasi kepada publik di Banjarmasin.
“Artinya ini digunakan sebagai dasar pengambilan keputusan oleh pimpinan. Jadi semua itu baik kepala daerah dan kepala SKPD mengambil keputusan itu harus berbasis data tidak sembarangan. Tentunya dengan aplikasi teras data berbagi ini, unsur pentahelix akan mendapatkan manfaatnya,” ujarnya.
Seperti, kata dia, Pemerintah Kota (Pemko) Banjarmasin dapat meningkatkan pengambilan keputusan yang lebih baik, karena berbasis data.
“Jadi potensi kesalahannya itu bisa kita minimalisir. Kemudian memudahkan perencanaan Infrastruktur, Pembangunan, Kesehatan, Pendidikan dan sektor lain,” katanya lagi.
Tak hanya itu, lewat aplikasi itu untuk unsur swasta bisa membantu suatu perusahaan atau investor merencanakan strategi pemasaran.
Jadi bisa membantu perusahaan untuk merencanakan strategi pemasaran, ekspansi dan diversifikasi produk dan layanan.
“Kemudian aplikasi ini juga bermanfaat untuk akademisi media. Untuk akademisi bisa mendukung untuk penelitian ilmiah dilakukan mahasiswa.Kalau media dapat mempermudah penyebaran informasi tentang Pemko Banjarmasin. Serta dapat menjadi sumber informasi untuk pengembangan pengetahuan,” sebutnya.
Ia merasa, adanya aplikasi ini juga sangat bermanfaat untuk masyarakat, karena dapat memberikan informasi yang kompleks dalam bentuk visual dengan pemahaman yang lebih mudah.
“Jadi masyarakat akan tahu hasil-hasil pembangunan di Banjarmasin yang dilakukan oleh Pemko,” jelasnya.
Ia melanjutkan, aplikasinya sekarang bisa digunakan cuma terbatas, karena masih tahap pengembangan dan penyempurnaan. Karena data-data yang ada masih belum lengkap.
“Insya Allah segera mungkin, karena ini baru beberapa waktu kita kembangkan kurang dari sebulan. Jadi bisa kita bayangkan bahwa ini belum sempurna,” ucapnya.
Dia mengharapkan, dalam beberapa bulan ke depan bisa menjadi sebuah aplikasi gang menjadi dasar pengambilan keputusan kebijakan Pemko Banjarmasin maupun sebagai sarana penyampaian informasi hasil-hasil pembangunan kepada masyarakat di Banjarmasin secara lengkap. tukasnya. (shn/smr)