Site icon Seputaran.id

Dewi Gelar Senam Sehat Sekaligus Serap Aspirasi Warga

Anggota DPRD Kalsel Hj Dewi Damayanti Said usai melaksanakan senam pada kegiatan reses DPRD Kalsel. (foto : istimewa)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Hj Dewi Damayanti Said mengajak masyarakat hidup sehat dengan rutin berolahraga senam.

Hal tersebut dilakukan untuk dapat menjaga kebugaran dan kesehatan bagi tubuh, terutama bagi kaum perempuan.

“Mari kita hidup sehat dengan berolahraga senam agar kebugaran dan ketahanan tubuh tetap terjaga dengan baik,” ujar Dewi di sela olahraga senam pada kegiatan reses DPRD Kalsel bersama warga sekitar Jalan Japri Zamzam Gang Manunggal 2 Kecamatan Banjarmasin Barat, Rabu (15/5/2024) pagi.

Politisi Partai Golkar ini menambahkan, reses ini selain untuk kesehatan tubuh, juga sekaligus menyerap aspirasi masyarakat setempat.

“Apa saja yang menjadi permasalahan masyarakat akan ditampung, nantinya akan kita sampaikan kepada pemerintah daerah setempat,” jelasnya.

Ia mengharapkan, ke depan khususnya masyarakat Banjarmasin bisa lebih sejahtera lagi dan hidup sehat. (putza/smr)