Site icon Seputaran.id

Demokrat Pasang Target Delapan Kursi DPRD Banjarmasin di Pileg 2024

Ketua DPC Partai Demokrat Banjarmasin Eddy Junaidi menyerahkan daftar Bacaleg yang diterima pihak KPU Banjarmasin. (foto : shn/seputaran)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – DPC Partai Demokrat Banjarmasin pasang target delapan kursi di DPRD Banjarmasin pada Pemilu Legislatif (Pileg) 2024.

Partai Demokrat Banjarmasin optimistis target tersebut bisa tercapai, sebab pada Pemilu legislatif (Pileg) 2019 lalu meraih lima kursi DPRD Banjarmasin.

“Target tetap optimis, yakni 8 kursi,” kata Ketua DPC Partai Demokrat Banjarmasin Eddy Junaidi usai menyerahkan berkas pengajuan Bacaleg di KPU Banjarmasin, Sabtu (13/05/2023).

Menurutnya, berkas pengajuan bakal calon legislatif (Bacaleg) pihaknya diterima dan dinyatakan lengkap pada pukul 12.14 Wita, setelah dilakukan verifikasi.

Dikatakannya, untuk line up Bacaleg Partai Demokrat Banjarmasin bertabur bintang. Bahkan diibaratkan seperti salah satu klub sepakbola liga Inggris Chelsea yang berjuluk the blues dan kalau di Indonesia Persib Bandung (Pangeran Biru).

“Para Bacaleg yang dipasang itu memiliki kekuatannya di setiap Dapil (daerah pemilihan) nya masing-masing,” tuturnya.

Semenntara itu, Sekretaris DPC Partai Demokrat Banjarmasin M Syahreza mengatakan, kesiapan Bacaleg sudah dilakukan sejak Desember dengan membuka pendaftaran.

“Dari awalnya terkumpul 56 calon lalu menjadi 45 calon yang didaftarkan, tentu itu ada banyak pertimbangan yang dilakukan baik DPC dan DPD dan DPP,” jelasnya.

Ia juga yakin, target delapan kursi akan bisa terpenuhi di DPRD Banjarmasin. Dan untuk keterwakilan perempuan memenuhi sekitar 37,7 persen atau 17 orang dari 45 Bacaleg yang didaftarkan.

“Kalau kalangan milenial dan profesional terpenuhi juga, sama juga sekitar 30 persen,” tukasnya.

Partai Demokrat Banjarmasin menjadi partai politik (Parpol) kelima yang menyerahkan berkas Bacaleg ke KPU Banjarmasin,

Sebelumnya, yakni DPC Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan), Partai Amanat Nasional (PAN) dan Partai Ummat. (shn/smr)