Site icon Seputaran.id

Ciptakan WUB, Pemko Banjarmasin Gelar Pembekalan dan Pelatihan Barbershop

Pembekalan dan Pelatihan Barbershop. (foto : shn/seputaran)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pembukaan acara kegiatan Pelatihan Barbershop oleh Wakil Walikota Banjarmasin Arifin Noor dalam hal ini diwakili Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kota Banjarmasin Madyan, di Hotel Aria Barito Kapuas Room, Kamis (13/7/2023).

Dengan adanya acara pelatihan ini dapat memberi keterampilan masyarakat dan menambah wirausaha baru (WUB).

“Hal ini sejalan dengan visi misi Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin dari 2018 yakni ingin menciptakan WUB, sekarang sudah melebihi target dari 2.500 hampir 3.000 telah terbentuk,” ujarnya Madyan.

Ia berharap, agar ilmu-ilmu yang didapat dari pelatihan ini bisa diimplementasikan saat membuka usaha dan juga menambah penghasilan bagi para peserta.

“Agar tak cukup sampai di pelatihan ini saja, pihaknya meminta SKPD terkait untuk memantau perkembangan usaha yang dijalani bisa tetap bertahan lama. Jadi harus ada monitoring atau pemantauan secara rutin dan di evaluasi, kalau memang kurang berhasil di intervensi agar usaha mereka tetap berjalan,” sebutnya.

Sementara itu, Plt Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Pariwisata (Disbudporapar) Banjarmasin Fatimah mengatakan, peserta yang ingin ikut mendaftar saat diumumkan di media sosial akun Instagram Disbudporapar.

“Dari sana diambil sesuai kuota yang telah ditentukan 45 peserta. Dan para peserta yang ikut pelatihan baru memulai usaha barbershop,” jelasnya.

Pelatihan yang diberikan dari segi keterampilan memotong, menata model rambut dan lainnya.

Peserta akan terus dipantau usahanya pasca mengikuti pelatihan iniini agar tetap bertahan.

“Setiap peserta akan diberikan bantuan berupa Starter Kit, sebagai modal awal mereka memulai usaha barbershop,” tukasnya. (shn/smr)