Site icon Seputaran.id

Belasan Sekolah di HSS Bakal Dikunjungi Pusling Dispersip Kalsel, Berikut Daftarnya

Para siswa MAN 2 Kandangan saat menyerbu Pusling Palnam Dispersip Kalsel. (foto : istimewa)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Ada belasan sekolahan di kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) yang akan didatangi Perpustakaan keliling (Pusling) milik Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispersip) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) saat roadshow ke sekolah-sekolah.

Sekitar 13 sekolah yang ada di HSS dikujungi Pusling Palnam Banjarmasin mulai 20-22 Februari 2024.

Adapun sekolah-sekolah yang didatangi Pusling Palnam yakni SMAN 1 Kandangan, ⁠SMP IT Qurratal A’yun, Kandangan, ⁠MAN 2 Kandangan, ⁠SMPN 7 Kandangan, ⁠SMP 1 Angkinang, ⁠SDN Bamban Selatan.

Lalu, Pusling mendatangi ⁠SDN 2 Kandangan, ⁠SDN 2 Kandangan Utara, ⁠MTSN 1 Kandangan HSS, ⁠SMAN 2 Kandangan, SDN Sungai Kupang Palas 2, SDN 1 Simpang Empat dan SMP IT Qurrata Ayun Kandangan.

Kepala Dispersip Kalsel Dra Hj Nurliani Dardie, mengatakan, roadshow ke sekolah-sekolah yang ada di daerah itu merupakan salah satu program instansinya.

“Kita harapkan dengan kedatangan Pusling ke sekolah akan memancing siswa hobi membaca dan cinta buku,” ucap perempuan yang disapa Bunda Nunung ini.

Keinginan Bunda Nunung agar siswa tertarik membaca cukup berhasil. Itu terlihat saat kedatangan Pusling ke MAN 2 Kandangan, siswa langsung ‘menyerbu’ dan memilih buku-buku yang disukainya.

Selanjutnya siswa membaca buku di teras sekolah maupun masuk ke ruang kelas. (sdy/smr)