Site icon Seputaran.id

Bawaslu Banjarmasin Gelar Bimtek Penguatan Pengawasan

Bimtek Penguatan Pengawasan Pengawas Pemilu. (foto : sdy/smr)

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Bawaslu Banjarmasin gelar kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) penguatan kapasitas aparatur pengawas Pemilu dan kesekretariatan Pengawas adchoc se Banjarmasin, di Hotel Rattan Inn, Banjarmasin.

Bimtek yang digelar selama dua hari, Kamis dan Jumat, 18-19 Juli 2024 tersebut, guna penguatan sumber daya manusia (SDM) pengawasan dalam menghadapi Pilkada 2024.

Kegiatan itu dengan menghadirkan seluruh Panwaslu Kecamatan se Banjarmasin bersama para staff Kesekretariatan.

Dan menghadirkan pembicara dari pusat, yakni Koordinator Komite Pemilih Indonesia Jeirry Sumampow, yang mengambil tema Pemilu 2024, distorsi dan problematikanya catatan untuk Pilkada serentak 2024.

Serta pegiat Pemilu I Wayan Widyardana Putra atau akrab dipanggil Widy tentang penguatan SDM, tata kerja dan pola hubungan pengawas Pemilu.

Ketua Bawaslu Banjarmasin Fachrizanoor menyampaikan, pengawas Pemilu wajib menguasai terhadap regulasi tentang pemilihan dan dituangkan dalam bentuk konkret, sebagai laporan hasil pengawasan termasuk untuk tetap menjaga integritas

Tidak hanya itu, dia juga meminta kesiapan seluruh jajaran pengawas kecamatan termasuk kelurahan untuk menjaga soliditas dan solidaritas, mengingat tingginya potensi kerawanan pada Pilkada serentak 2024.

Ia juga mengapresiasi pengawasan Panwaslu kecamatan temasuk kelurahan/desa yang sampai saat ini terus memberikan laporan hasil pengawasan tahapan, yakni coklit dan uji petik.

“Mengingat mereka adalah garda terdepan suksesnya pengawasan pada proses tahapan Pilkada 2024 ini,” katanya.

Dia berharap, hingga tahapan akhir semangat pengawas kecamatan maupun kelurahan bisa terus maksmial.

“Sehingga mampu menjaga demokrasi dan integfitas yang baik,” tukasnya. (sdy/smr)