Site icon Seputaran.id

Bank Kalsel Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di HSU 

Perwakilan UPZ Bank Kalsel menyerahkan bantuan korban terdampak banjir di HSU. (foto : Bank Kalsel)

SEPUTARAN.ID, AMUNTAI – Tunjukkan kepedulian dan keprihatinan dengan warga yang tertimpa musibah, Bank Kalsel kembali menyalurkan bantuan untuk korban bencana banjir di Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Bantuan disalurkan Unit Pengumpul Zakat (UPZ) Bank Kalsel melalui Bank Kalsel, Kantor Cabang (KC) Amuntai dan Kantor Cabang Pembantu Syariah (KCPS) Amuntai, HSU.

Secara simbolis, bantuan senilai Rp12 Juta, diserahkan Kepala Kantor Cabang Amuntai, Aly Rizqan kepada Pj Bupati HSU Raden Suria Fadliansyah, di Pos Komando (Posko) Tanggap Darurat Bencana Banjir, Tanah Longsor dan Angin Puting Beliung Kabupaten HSU, Siring Itik, Amuntai, Jumat (2/12/2022).

Selain itu bantuan kepada korban banjir di HSU juga diserahkan secara langsung oleh Kepala Kantor Cabang Pembantu Syariah Amuntai M. Farid Muzakir kepada BPBD HSU.

Farid mengatakan, UPZ Bank Kalsel mewakili manajemen Bank Kalsel turut berduka cita atas musibah yang menimpa masyarakat terdampak banjir di HSU.

“Bantuan ini merupakan wujud kepedulian dan perhatian UPZ Bank Kalsel di bidang sosial dan kemanusiaan,” katanya.

Farid juga mengajak, para Donatur dan Sahabat Gen-K yang ingin ikut berpartisipasi dalam program-program kegiatan kemanusiaan, untuk membantu masyarakat yang membutuhkan dapat menyalurkan zakat, infak dan sedekah melalui UPZ Bank Kalsel.

Yakni dengan menyalurkan zakat, infak, dan sedekah melalui UPZ Bank Kalsel atas nama Unit Pengumpul Zakat Bank Kalsel ke rekening Bank Kalsel Syariah 6500844928 untuk zakat, atau 6500846214 untuk infak dan sedekah.

Juga bisa konsultasi dan konfirmasi transfer via WA Center UPZ Bank Kalsel ke 0811505153. (adv/smr)