Site icon Seputaran.id

310 Satlinmas Diturunkan di Pilkada Banjarmasin

Pasukan Satlinmas saat apel persiapan menghadapi Pilkada.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Sebanyak 310 Satlinmas diturunkan dan disebar di tiap kelurahan maupun kecamatan untuk mengawal Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Banjarmasin.

Nah, Persiapan menghadapi pengamanan Pilkada di Banjarmasin, pasukan Satlinmas Banjarmasin mengikuti apel gelar pasukan, di belakang Halaman Kantor Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Banjarmasin, Senin (26/8/2024).

Lewat apel itu, diharapkan seluruh pasukan Satlinmas terus meningkatkan koordinasi, sinergi dan kerja sama seluruh pihak yang berperan dalam pelaksanaan Pilkada nanti. Baik itu, Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu), aparat keamanan, instansi vertikal dan semua pihak.

“Semua itu agar berjalan aman maupun lancar. Sebab, tugas demokrasi ini, harus dikawal bersama-sama di tiap rangkaian Pilkada yang diselenggarakan. Mulai dari pencoblosan dan perhitungan suara,” kata Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina saat apel tersebut.

Selain itu, katanya, guna meminimalisir terjadinya gugatan ataupun ketidakpuasan hasil, yang disebabkan karena adanya dugaan kecurangan.

“Tugas Satlinmas ini sangat penting dalam memberikan rasa aman saat menjaga ketertiban,” jelasnya.

Menurutnya, Satlinmas yang diturunkan nanti, termasuk untuk pengamanan di Tempat Pemungutan Suara (TPS). “Satlinmas ini berseragam sendiri dan direkrut langsung KPU,” imbuhnya.

Ibnu juga mengajak, seluruh masyarakat untuk menjaga suasana kondusif saat berjalannya Pilkada nanti.

Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Banjarmasin Ahmad Muzaiyin mengatakan, peran Satlinmas penting bersama aparat lainnya dalam menjaga keamanan dan kelancaran selama rangkaian Pilkada berlangsung nanti.

“Dimana mereka diharapkan selalu bersinergi dan berkoordinasi dengan Aparat lainnya baik itu Kepolisian, TNI, Satpol PP dan KPU serta Bawaslu,” sebutnya.

Berkaca dari pengalaman, pihaknya akan memperhatikan beberapa titik rawan di wilayah Banjarmasin agar Pilkada bisa berjalan baik, aman dan lancar.

“Tentunya ini terus kita koordinasikan dan diharapkan berjalan lancar,” tukasnya. (shn/smr)