Site icon Seputaran.id

20 Persil Lahan di Jalan Veteran Dibebaskan Tahun Ini 

Lahan di kawasan Veteran yang mau dibebaskan untuk normalisasi sungai.

SEPUTARAN.ID, BANJARMASIN – Pada tahun ini, sebanyak 20 persil lahan yang berdiri di kawasan Tepekong hingga Simpang Pasar Kuripan Jalan Veteran, Banjarmasin, segera dibebaskan.

Anggaran yang disiapkan seberas Rp 33 miliar yang bersumber dari APBD 2023 murni.

Pembebasan lahan tersebut untuk program normalisasi sungai guna pengendalian banjir di Banjarmasin yang menjadi prioritas Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina.

Sekretaris Dinas PUPR Banjarmasin Thomas Sigit Mugiarto mengatakan, ada tiga kawasan yang akan dibebaskan untuk program normalisasi sungai.

“Yakni kawasan Veteran, Pekapuran dan Jafri Zamzam. Di mana tahun ini difokuskan di wilayah kawasan Veteran,” ujarnya.

Menurutnya, pembebasan dilakukan tidak keseluruhan bangunan yang terdampak. Sebab, pihaknya hanya memerlukan luasan tambahan dalam pelaksanaan pengerjaan normalisasi oleh Balai Wilayah Sungai (BWI) Kalimantan III.

“Saat ini kita sudah memasuki tahapan persiapan penyediaan jasa konsultan penilaian lahan. Nanti dari penilaian konsultan tadi akan dapat hasil lahan yang harus dibebaskan,” ujarnya lagi.

Thomas melanjutkan, setelah lahan siap dan hasilnya keluar, maka program tersebut bisa segera dimulai.

“Lahan yang dibebaskan ditargetkan rampung pada Maret mendatang. Dimulai dari kawasan Tempekong hingga ke simpang Pasar Kuripan yang kemudian disambung sampai Sungai Lulut,” sebutnya.

Meski demikian, pihaknya masih menunggu kesepakatan bersama warga terdampak. Jika ada yang tidak sepakat maka akan diberikan waktu 15 hari untuk menyatakan keberatan setelah negoisasi.

“Apabila dalam tenggat waktu tersebut tidak mengajukan keberatan maka dianggap menyetujui dan pembayaran langsung dilaksanakan,” tukasnya.

Sementara untuk program normalisasi sungai, pengerjaannya dilaksanakan selama 1 tahun. “Bukan tahun jamak atau multiyears,” tukasnya. (shn/smr)